Akun Saya
-
Dapatkah saya mengubah alamat pengiriman saya?
Tampilkan jawaban
Anda dapat memperbarui buku alamat mothercare dengan mengklik link 'akun saya' di bagian atas halaman dan memilih 'buku alamat'. Dari sini Anda dapat menambah, menghapus dan mengubah alamat Anda.Jika Anda telah melakukan pesanan, perubahan yang dibuat di daerah ini tidak akan mengubah rincian pengiriman pada pesanan Anda. Saat pesanan telah kami terima, sering kali tidak mungkin bagi kami untuk mengubah alamat pengiriman. Mohon periksa dengan teliti alamat pengiriman Anda pada saat "checkout".Kami senang untuk melihat ini berdasarkan kasus per kasus dan jika mungkin, kami akan dengan senang hati memperbarui rincian pengiriman untuk Anda. Silahkan hubungi Tim Customer Care kami pada +6221 3500222 antara 09.00-21.00 Senin sampai Jumat atau antara 10:00 & 17:00 Sabtu
-
Saya tidak ingat password saya. Apa yang harus saya lakukan?
Tampilkan jawaban
Jika Anda memiliki akun yang aktif dengan kami dan lupa password Anda silahkan klik link 'sign in / daftar' di bagian atas halaman. Di bawah 'Sign in ke akun Anda' silahkan masukkan alamat email Anda klik link 'Lupa password?'. Kami kemudian akan mengirimkan email dengan instruksi untuk mereset password Anda.Jika Anda tidak menerima email reset password dalam waktu 1 jam silahkan periksa folder spam Anda. Jika email tidak berada di folder spam Anda silahkan meminta email reset sekali lagi.
-
Saya tidak bisa masuk ke akun saya, Apa yang harus saya lakukan?
Tampilkan jawaban
Seperti yang Anda mungkin telah ketahui, kami meluncurkan versi terbaru website kami pada Senin 1 September. Langkah ini melibatkan perubahan ke seluruh sistem website. Tim web kami bekerja keras untuk memastikan bahwa semua rincian pelanggan kami terupdate pada sistem sesegera mungkin. Namun, semua akun yang terdaftar dan juga password yang diganti pada beberapa hari terakhir akan memerlukan waktu hingga 7-10 hari kerja untuk dapat diakses pada sistem baru. Kami dapat meyakinkan Anda bahwa akun Anda masih aktif, dan jika Anda ingin melakukan pemesanan sementara itu, Anda dapat memesan sebagai 'tamu' di www.mothercare.co.id. Harap menerima permintaan maaf kami atas ketidaknyamanan yang disebabkan oleh hal ini.
-
Bagaimana cara saya memperbarui informasi pribadi saya?
Tampilkan jawaban
Untuk memperbarui atau mengubah informasi pribadi Anda, silakan log-in ke mothercare.co.id menggunakan link 'sign in / daftar' di bagian atas halaman. Jika Anda sudah masuk silahkan klik link 'akun saya' di bagian atas halaman.
Kemudian pilih 'detail saya & preferensi kontak'.
Dari bagian ini Anda dapat melihat dan mengubah rincian Anda termasuk memilih bagaimana Anda ingin kami menghubungi Anda.
-
Dapatkan saya merubah informasi pembayaran saya?
Tampilkan jawaban
Bila pesanan telah kami terima maka kami tidak dapat mengubah informasi pembayaran Anda. Secara default kami tidak menyimpan informasi pembayaran apapun pada sistem kami. Jika Anda telah memilih untuk menyimpan rincian kartu Anda pada saat menempatkan pesanan dengan kami, Anda dapat melihat atau menghapus rincian ini dengan mengklik link 'akun saya' di bagian atas halaman dan kemudian memilih 'rincian kartu pembayaran'.